Type something and hit enter

Posted by On
Contoh teks laporan hasil observasi tentang hewan merupakan materi yang akan kita pelajari hari ini. Adapun contoh-contoh mengenai laporan hasil observasi ini meliputi ayam, anjing, kelinci, kucing, sapi, kambing, kuda dan lain-lain.

Contoh Teks Laporan Hasil Observasi Hewan

Pada artikel sebelumnya kita telah mengetahui contoh teks laporan hasil observasi buah-buahan.

Sebelum kita mengetahui contoh teks laporan hasil observasi lebih jauh lagi, sebaiknya kita harus tahu dulu strukturnya. Baca dibawah ini:


1. Contoh Laporan Hasil Observasi Ayam

Contoh Laporan Hasil Observasi Ayam
Semua gambar dari www.flaticon.com

Definisi umum


Ayam adalah unggas yang biasa dipelihara oleh orang-orang untuk dimanfaatkan--- untuk keperluan hidup orang yang memeliharanya. Hewan ini kebanyakan dijadikan hewan ternak, daging dan telurnya bisa dimakan oleh manusia. Ayam terbagi dua macam yaitu ayam pedaging dan ayam petelur. Ayam ini terbagi atas dua jenis yaitu ayam jantan dan betina.

Deskripsi bagian


Ayam memiliki jengger, jalu, dan bulu dengan warna yang bervariasi, ada warna hitam, hitam kemerahan, coklat, dan lain-lain. Ayam memiliki kaki sebanyak tiga jari, dan satu jari terletak di belakang kakinya. Hewan ini biasa berkokok pada pagi hari atau sore hari.

Deskripsi manfaat


Daging ayam mempunyai banyak sekali manfaat salah satunya bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan manfaat telur ayam juga tidak kalah banyak yaitu sangat coocok bagi kalian yang ingin diet sehat.

Referensi: brainly.co*id/tugas/749231

2. Contoh Laporan Hasil Observasi Kelinci

Contoh Laporan Hasil Observasi Kelinci

Definisi umum


Kelinci adalah hewan mamalia dari famili Leporidae, yang bisa ditemukan di banyak tempat di bumi. Dulunya, hewan ini adalah hewan liar yang hidup di Afrika hingga ke daratan Eropa. Secara umum, kelinci terbagi menjadi dua jenis, yaitu kelinci bebas dan kelinci peliharaan. Yang termasuk kelinci bebas adalah terwelu (Lepus curpaeums) dan kelinci liar (Oryctolagus cuniculus).

Deskripsi bagian


Jika dilihat dari jenis bulunya, kelinci terdiri dari jenis berbulu pendek dan panjang dengan warna yang agak kekuningan. Saat musim dingin, warna kekuningan berubah menjadi kelabu.

Menurut rasnya, kelinci terbagi menjadi beberapa jenis, di antaranya yaitu Anggora, Lyon, American Chinchilla, Dutch, English Spot, Himalayan, dan lain-lain.

Deskripsi manfaat


Kelinci banyak sekali manfaatnya seperti dagingnya yang empuk dan lezat. Menurut penelitian para ahli, selain empuk dan rendah kolesterol, dagingnya dapat dijadikan obat dan dimasak dalam beranekaragam cara, yang terkenal yaitu sate kelinci.

Referensi: belajarjepara.blogspot*com/2015/12/teks-observasi-tentang-kelinci.html

3. Contoh Laporan Hasil Observasi Kucing beserta Strukturnya

Contoh Laporan Hasil Observasi Kucing

Pernyataan umum (klasifikasi)


Kucing adalah jenis hewan mamalia dari famili Felidae. Hewan ini termasuk golongan karnivora yakni hewan pemakan daging. Kucing dapat dikelompokkan menjadi dua, yaitu kucing besar dan kucing rumahan. Kucing besar meliputi harimau, singa, dan lain sebagainya. Sedangkan kucing rumahan adalah jenis yang sangat populer sebagai hewan peliharaan.

Anggota/aspek yang dilaporkan


Kucing rumahan mencapai tinggi 45 cm, panjang 60 cm, dan berat 16 kg. Kucing memiliki taring yang runcing serta cakar yang dapat ditarik dan dikeluarkan sesuai kebutuhan. Kucing juga mempunyai penglihatan yang baik.

Kucing jenis ini termasuk hewan penyendiri dimana masing-masingnya memiliki wilayah sendiri. Bila ada kucing asing yang masuk ke wilayahnya biasanya akan terjadi perkelahian singkat. Serangan biasanya berupa cakaran, gigitan, dan tamparan. Jantan yang aktif umumnya akan sering terlibat perkelahian.

Pada umumnya kucing peliharaan tidak berbahaya bagi manusia mengingat tubuhnya yang kecil. Namun, tidak menutup kemungkinan kucing peliharaan bisa menularkan penyakit. Penyakit yang mungkin ditularkan diantaranya rabies akibat gigitannya dan gangguan pernapasan oleh bulunya.

Referensi: wayankelor.blogspot*com/2014/09/laporan-hasil-observasi-hewan.html

4. Contoh Laporan Hasil Observasi Sapi

Contoh Laporan Hasil Observasi Sapi

Definisi umum


Sapi adalah salah satu hewan ternak penghasil daging dan susu yang memiliki tanduk, berbulu tipis, berkuku genap, berkaki empat, bertubuh besar, dan salah satu hewan herbivora dan hewan mamalia yang mempunyai kalenjar susu. Berdasarkan ada atau tidaknya kalenjar susu sapi dibagi menjadi dua jenis yaitu sapi perah dan sapi potong/pedaging.

Deskripsi bagian


Sapi perah adalah sapi betina yang dipelihara untuk menghasilkan susu. Sapi perah yang bisa dipelihara adalah sapi peranakan. Sapi peranakan dapat memproduksi hingga 25 liter/hari tetapi normalnya antara 12-20 liter/hari. Sapi peranakan memiliki bulu berwarna putih dan belang hitam dan terdapat segitiga putih pada kepala sapi peranakan.

Sapi pedaging atau sapi potong adalah sapi yang dipelihara sebagai penghasil daging. Ciri-cirinya yaitu memiliki tubuh besar, badan berbentuk segi empat atau balok, kualitas daging maksimum, laju pertumbuhan cepat serta sapi yang sehat dan tidak terserang penyakit. Sapi potong/pedaging meliputi Sapi Bali, Sapi Madura, Sapi Sumba Ongole dan masih banyak yang lainnya.

Deskripsi manfaat


Sapi memiliki banyak sekali manfaat dari mulai susunya yang bisa dijual atau diolah menjadi minuman dan makanan yang lezat mengandung protein kalsium yang baik bagi tubuh manusia, dagingnya yang bermanfaat bagi tubuh dan masih banyak manfaat lainnya.

Referensi: ccisumarni18.blogspot*com/2016/09/teks-laporan-hasil-observasi.html

5. Contoh Laporan Hasil Observasi Kambing

Contoh Laporan Hasil Observasi Kambing

Pernyataan umum (klasifikasi)


Kambing adalah binatang pemamah biak yang berukuran sedang. Kambing ternak adalah subspesies kambing liar yang secara alami tersebar di Asia Barat Daya dan Eropa. Kambing jantan maupun betina memiliki tanduk sepasang, namun tanduk kambing jantan lebih besar.

Anggota/aspek yang dilaporkan


Umumnya, kambing memiliki janggut, dahi cembung, ekor agak ke atas, dan kebanyakan berambut lurus dan kasar. Panjang tubuh kambing liar, tidak termasuk ekornya, adalah 1,3 m - 1,4 m, sedangkan ekornya 12 cm - 15 cm. Bobot yang betina 50 kg hingga 55 kg, sedangkan jantan bisa mencapai 120 kg. Kambing liar tersebar dari Spanyol ke arah timur sampai India, dari India ke utara sampai Mongolia dan Siberia. Habitat yang disukainya adalah daerah pegunungan yang berbatu.

Kambing sudah dibudidayakan sejak kira-kira 8000-9000 tahun yang lalu. Di alam aslinya, kambing berkelompok 5 sampai 20 ekor. Dalam pengembaraannya mencari makanan, kelompok kambing dipimpin oleh betina yang paling tua diantara yang lain, sementara kambing jantan berperan menjaga keamanan kawanan. Waktu aktif mencari makannya siang maupun malam hari. Makanan utamanya adalah rumput-rumputan dan dedaunan.

Referensi: brainly*co.id/tugas/7483141

6. Contoh Laporan Hasil Observasi Kuda

Contoh Laporan Hasil Observasi Kuda

Pernyataan umum (klasifikasi)


Kuda adalah salah satu dari sepuluh spesies modern mamalia dari genus Equus. Hewan ini adalah salah satu satwa peliharaan yang penting secara ekonomis dan historis, dan sudah memegang peranan penting dalam pengangkutan orang dan barang selama ribuan tahun.

Anggota/aspek yang dilaporkan


Kuda dapat ditunggangi oleh manusia dengan menggunakan sadel dan bisa juga digunakan untuk menarik sesuatu, seperti kendaraan beroda atau bajak. Pada beberapa daerah, kudah digunakan sebagai sumber makanan. Walaupun pertenakan kuda diperkirakan sudah dimulai sejak tahun 4500 SM, bukti-bukti penggunaan kuda baru ditemukan sejak 2000 SM.

Kuda-kuda yang ringan, seperti kuda Arab, Morgan, Quarter Horse, Paint dan Thoroughbred beratnya bisa mencapai sekitar 590 kg. Kuda yang "berat" atau kuda beban, seperti misalnya Draft, Percheron, Clydesdale, dan Shire beratnya dapat mencapai sampai 907 kg.

Referensi: mudah-bahasaindonesia.blogspot*com/2016/10/contoh-laporan-hasil-observasi-hewan_15.html

7. Contoh Teks Laporan Hasil Observasi Hewan Singkat: Sapi


Pernyataan umum (klasifikasi)


Sapi (Latin Bos Taurus) digolongkan sebagai hewan mamalia/hewan yang menyusui.
Sapi termasuk hewan ternak anggota suku bovidae dan anak suku bovinae. 

Anggota/Aspek yang dilaporkan


Sapi dimanfaatkan susu dan dagingnya sebagai pangan manusia, Serta hasil sampingan seperti kulit dan tanduknya juga dimanfaatkan untuk  keperluan manusia. 

Di beberapah tempat, sapi juga dipakai sebagai penggerak alat transportasi, pengolahan lahan tanam/bajak, serta alat industri lainnya.

Sapi yang baru lahir beratnya sekitar 25-45 kg, tapi ketika mencapai usia dewasa beratnya bisa mencapai 1,090 kg. Beratnya pun tergantung jenis dan rasnya. Umurnya bisa mencapai 15 tahun.

8. Contoh Teks Laporan Hasil Observasi Hewan: Burung


Definisi umum


Burung merpati atau burung dara adalah salah satu hewan yang hidup di berbagai belahan dunia, karena burung jenis ini ditemui di seluruh belahan dunia kecuali Antartika. Burung merpati hidup berdampingan dengan manusia sebagai hewan peliharaan.

Deskripsi bagian


Burung merpati termasuk burung berukuran sedang. Ukuran panjang burung ini antara 20 cm hingga 30 cm dan berat antara 700 gram hingga 900 gram. 

Merpati adalah burung berbadan gempal dengan leher pendek dan paruh ramping pendek.

Burung merpati memiliki beragam jenis warna, antara lain coklat, putih, hitam, atau perpaduan dari beberapa warna tersebut. 

Makanan burung ini adalah biji-bijian seperti, jagung, beras, kacang hijau, dan lain sebagainya. Merpati merupakan binatang pemakan biji-bijian.

Burung merpati biasanya tinggal di dalam sarang berbetuk balok dengan lubang persegi sebagai pintunya. 

Pada habitat alamnya merpati membangun sangkarnya dari ranting dan sisa-sisa lainnya, yang ditempatkan di pepohonan, birai, atau tanah, tergantung spesiesnya. 

Sarang burung merpati sering di sebut pagupon. Pagupon biasanya ditempel di dinding rumah pemilik burung merpati.

Deskripsi manfaat


Burung merpati dapat digunakan dalam perlombaan atau kontes kecantikan burung merpati. Perlombaan merpati yang sering dijumpai adalah belapan. 

Balapan biasanya dilakukan untuk dengan cara menerbangkan dari jarak jauh secara bersamaan. Merpati yang sampai terlebih dahulu di tempat perlombaan sebagai pemenang.

Merpati sering diapakai sebagai lambang perdamaian oleh manusia dan sering digambarkan sedang memegang daun zaitun, menurut catatan dahulu merpati pernah dipakai untuk mengirim surat dengan mengikatkan surat di kakinya.

Populasi burung merpati di Indonesia sangatlah besar, namun kebanyakan burung merpati di Indonesia adalah peliharaan. Keberadaan burung merpati liar sangatlah sedikit, mungkin hal ini karena berkurangnya habitat merpati karena pesatnya pembangunan.

9. Contoh Teks LHO Gajah


Pernyataan umum (klasifikasi)


Gajah merupakan mamalia sekaligus hewan darat terbesar di dunia yang masih hidup dan lestari hingga saat ini. Spesies gajah Asia dan gajah Afrika mulai terpecah  kira-kira dua juta tahun yang lalu. 

Gajah termasuk dalam kategori hewan herbivora. Sebagai anggota dari kelas mamalia, gajah berkembangbiak dengan cara melahirkan.

Anggota/Aspek yang dilaporkan


Gajah Asia berbeda dengan Gajah Afrika. Perbedannya gajah Asia memiliki telinga lebih kecil, mempunyai dahi yang rata, dan dua bonggol di kepalanya merupakan puncak tertinggi gajah, dibandingkan dengan gajah Afrika yang hanya mempunyai satu bonggol di atas kepala. 

Selain itu ujung belalai gajah Asia hanya mempunyai 1 bibir, sementara gajah Afrika mempunyai 2 bibir di ujung belalai.

Kedua jenis kelamin gajah Afrika mempunyai gading sementara hanya gajah Asia jantan yang mempunyai gading yang jelas terlihat.

Penyebaran gajah di Asia meliputi India, Asia Tenggara termasuk Indonesia bagian barat dan Sabah (Malaysia Timur). 

Sedangkan gajah di Afrika penyebarannya meliputi sebagian besar daratan Afrika yang berupa padang rumput.

Gajah menghabiskan 16 jam sehari untuk mengumpulkan makanan. Makanannya terdiri atas sedikitnya 50 persen rumput, ditambah dengan dedaunan, ranting, akar, dan sedikit buah, benih dan bunga.

Karena gajah hanya mencerna 40 persen dari yang dimakannya, mereka harus mengonsumsi makanan dalam jumlah besar. 

Gajah dewasa dapat mengkonsumsi 300-600 pon atau setara 140-270 kg makanan per hari. 60 persen dari makananan tesebut tertinggal dalam perut gajah dan tidak dicerna.

10. Teks Laporan Hasil Observasi Kupu-Kupu


Pernyataan umum


Kupu-kupu adalah serangga terindah di dunia. Mereka termasuk keluarga serangga Lepidoptera atau keluarga serangga bersayap sisik. 

Kupu-kupu dapat ditemukan di subtropik sampai daerah tropik. Kupu-kupu sebagian besar dari hutan Amazon Brazil .

Anggota/Aspek yang dilaporkan


Kupu-kupu bisa terbang begitu indah, karena mereka memiliki sayap yang menarik. Sayap mereka sangat indah dan berwarna-warni dengan pola yang teratur. 

Tubuh mereka dibagi menjadi tiga bagian yaitu kepala, dada, dan perut. Kupu-kupu memiliki mata besar dalam dua sisi kepala mereka, tiga pasang kaki, dan dua pasang sayap di tubuh tengah.

Ketika kupu-kupu merasakan bahaya hewan lain, kupu-kupu bersembunyi dengan menggunakan sayap mereka seperti daun, tapi sisik pada sayap dengan mudah rapuh. 

Kupu-kupu bernapas dengan trakea. Mereka memiliki mulut penghisap nektar bunga. Sementara saat masih menjadi ulat, mereka makan daun beberapa tanaman.

Di dunia terdapat sekitar 20.000 spesies kupu-kupu. Kupu-kupu memiliki metamorfosis lengkap. Kehidupan kupu-kupu pertama adalah telur, yang kemudian menetas menjadi ulat. 

Jika ulat sudah cukup besar dan gemuk, ia menempel di tanaman atau pohon. Kemudian berubah menjadi kepompong. Kepompong kemudian berubah menjadi kupu-kupu.

Beberapa kupu-kupu menjadi langka karena banyak orang yang memburunya untuk koleksi. Oleh karena itu, pemerintah membangun konservasi kupu-kupu seperti di Green Park Malang.

11. Teks Laporan Hasil Observasi Beruang Madu dan Strukturnya


Pernyataan umum


Beruang madu adalah jenis keluarga beruang yang memiliki ukuran terkecil dibandingkan dengan 8 jenis beruang lainnya. Hewan ini menjadi ikon provinsi Bengkulu.

Anggota/Aspek yang dilaporkan


Beruang madu memiliki ukuran panjang 1,4 meter, tinggi punggung 70 cm dan berat mencapai 50 hingga 65 kg. Beruang madu mempunyai telapak kaki yang tidak diselimuti oleh bulu karena tempat tingalnya di pepohonan. 

Beruang madu bisa berlari dengan kecepatan 48 km/jam dan memiliki kekuatan yang cukup kuat.Beruang madu merupakan jenis binatang mamalia dengan tubuh pendek dan berkilau. 

Dibagian bawah leher ada tanda yang unik dengan warna oranye. Tergolong sebagai binatang omnivora, artinya hewan ini tergolong pemakan segala, antara lain yaitu serangga, madu, burung, dan hewan-hewan ukuran kecil lain.

Karena keunikannya, banyak orang yang melakukan perburuan liar terhadap binatang ini. Selain itu rusaknya ekosistem juga membuat beruang madu kehilangan tempat tinggalnya.

12. Contoh Teks Laporan Hasil Observasi Hewan: Harimau


Pernyataan umum


Harimau yang memiliki nama latin Panthera Tigris digolongkan ke dalam mamalia karena merupakan hewan yang menyusui. Harimau merupakan hewan karnivora yakni hewan pemangsa dan pemakan daging.

Anggota/Aspek yang dilaporkan


Harimau merupakan hewan yang dapat mencapai tinggi 1.5 meter, panjang 3,3 meter, dan berat 300 kg. Harimau sendiri memiliki bulu berwarna putih atau cokelat keemas-emasan dengan belang atau loreng berwarna hitam. 

Gigi taringnya kuat dan tajam untuk mengoyak daging. Kakinya berjumlah empat dengan cakar yang kuat untuk menerkam mangsanya.

Harimau mampu beradaptasi di lingkungan baru dengan mudah. Harimau dapat hidup di hutan, padang rumput, dan daerah payau atau hutan bakau. 

Di indonesia harimau dapat ditemukan di hutan dan hutan bakau di Pulau Sumateta dan Jawa.

Harimau merupakan hewan yang penyendiri, tetapi mempunyai wilayah yang amat luas untuk berburu mangsa. Wilayahnya dapat mencapai kawasan perdesaan. 

Populasi harimau cenderung menurun karena sering diburu manusia. Oleh karena itu, harimau saat ini termasuk hewan yang dilindungi pemerintah agar tidak punah.

Harimau sendiri menjadi pusat perhatian dalam dunia sastra, seni, dan olahraga. Harimau sering dijadikan tokoh dalam cerita rakyat, objek untuk foto atau gambar, dan maskot dalam olahraga.

13. Contoh Teks Laporan Hasil Observasi Hewan Langka: Komodo


Pernyataan umum


Komodo merupakan hewan jenis reptil besar yang berkaki empat dan wujudnya menyerupai kadal. Bedanya, ukuran hewan ini sangat besar. Komodo merupakan hewan langka yang sudah masuk kategori dilindungi. 

Deskripsi bagian


Jika dilihat dari jauh dan sekilas, komodo tampak seperti biawak. Tetapi, ketika diperhatikan dengan seksama, binatang ini ukurannya jauh lebih besar dari biawak. 

Panjang tubuhnya bisa mencapai tinggi rata-rata orang Indonesia, atau sekitar 165 cm. Panjang ekornya setara panjang badannya sehingga membuat panjang total hewan ini menjadi sekitar 3 m lebih. Komodo memiliki badan yang panjang, lebih besar dari kepalanya.

Kepalanya agak memanjang, mirip dengan reptil pada umumnya. Matanya kecil dan berwarna. Mulutnya agak memanjang, giginya banyak, menyelimuti rahang di sekujur rahangnya.

Gigi Komodo cukup panjang dan sangat tajam. Lidahnya yang berwarna kuning sering menjulur keluar dan bercabang pada tepiannya.

Kulitnya bersisik dan tampak keras, namun memiliki pola yang indah. Warna kulitnya cokelat kehitam-hitaman dengan sedikit bias kuning keemasan. Pada bagian leher terdapat lipatan-lipatan yang bersisik. 

Lipatan tersebut ditemukan pula di bagian ketiak depan dan lipatan paha bagian belakang. Bagian punggung ekornya bersisik menyerupai gergaji dengan arah miring ke belakang.

Cakar komodo sangatlah tajam dan menukik. Bentuknya mirip cakar burung elang. Warnanya hitam legam dan biasa digunakan untuk bertarung melawan mangsanya.

Deskripsi manfaat


Komodo merupakan binatang yang cukup berbahaya, meski begitu hewan ini memiliki sisik yang indah dengan tubuh gagah kekar dan hewan langka yang terancam punah. Oleh karena itu, komodo harus dipertahankan sebagai salah satu bukti nyata kekayaan negeri ini.

14. Contoh Teks Laporan Hasil Observasi Hewan: Ikan


Pernyataan umum


Ikan merupakan anggota vertebrata poikilotermik atau hewan berdarah. Ikan hidup di air dan bernapas menggunakan insang. Ikan termasuk kelompok vertebrata yang beragam dengan jumlah spesies lebih dari 27.000 di seluruh dunia.

Deskripsi bagian


Ikan dibagi menjadi beberapa kelompok yaitu ikan tanpa rahang (kelas Agnatha, ikan bertulang rawan (kelas Chondrichthyes dan selebihnya tergolong ikan bertulang keras (kelas Osteichthyes). Tidak semua ikan dapat hidup di air yang sama. Terdapat 2 jenis ikan yaitu ikan air tawar dan ikan air asin.

Deskripsi manfaat


Ikan sangat sering dikonsumsi karena selain rasanya yang enak, hewan ini kaya akan protein dan omega 3 yang baik untuk otak. Ikan biasa dijadikan lauk pauk dan berbagai olahan makanan seperti pempek, pentol ikan, otak-otak dan lain sebagainya.

15. Contoh Teks Laporan Anjing


Pernyataan umum


Anjing merupakan hewan mamalia dan hewan yang sering digunakan sebagai penjaga keamanan dan hewan yang bersosial sama seperti halnya dengan manusia. Kedekatan pola perilaku anjing dengan manusia menjadikan anjing bisa dilatih,diajak bermain, dan tinggal bersama manusia. Anjing memiliki indra penciuman yang sangat tajam sehingga anjing bisa dijadikan sebagai Pelacak jejak .

Deskripsi bagian


Anjing digolongkan menjadi hewan yang dapat dipelihara dan hewan yang sangat bersahabat dengan manusia. Anjing juga digolongkan kedalam Hewan yang dapat mendengar suara frekuensi rendah yaitu 16Hz Hingga 20Hz dan anjing bisa mendengar suara dengan frekuensi 40.000Hz. Anjing terbagi atas banyak macam , misalnya : Doberman,Welshcorgi,pudel,bulldog,chihuahua,dan lain lain.

Deskripsi manfaat


Manfaat dari memelihara anjing yaitu: kita dapat mengajak anjing bermain ketika kita kesepian,Anjing Juga bisa menjadi penjaga yang baik,Teman yang setia,memberikan Rasa aman secara emosional seperti untuk menghadapi rasa takut dalam kegelapan atau sendiri Di rumah dll.

16. Teks LHO Serigala


Pernyataan umum


Serigala terbagi dalam 4 jenis yaitu serigala merah,serigala abu-abu,serigala etiopia,dan serigala tundra. Keempat jenis serigala itu ciri-cirinya berbeda. 

Anggota/Aspek yang dilaporkan


Serigala merah mempunyai ciri-ciri yaitu, memiliki bulu yang lebih pendek yang mana ditampilkan dalam berbagai warna kemerahan, ukurannya lebih kecil daripada serigala abu-abu, memiliki telinga yang lebih tinggi. Serigala merah ini di temukan di Amerika Serikat.

Serigala abu-abu mempunyai ciri-ciri yaitu, memiliki kaki panjang dengan cakar besar, ekornya panjang dan berbulu lebat, memiliki telinga runcing, dan mata cokelat kekuningan. Serigala abu-abu ini di temukan di Rusia bagian barat.

Serigala etiopia mempunyai ciri-ciri yaitu, memiliki penampilan fisik yang lebih mirip dengan coyoti sejenis hewan anggota keluarga anjing, bertubuh sedang, telinganya bermoncong runcing di ujungnya, berkaki panjang, dan tubuhnya berwarna merah gelap dengan warna putih di tubuh bagian bawah dan warna hitam pada leher serta ujung ekornya. Serigala etiopia ini di temukan di Afrika Timur dan Benua Afrika.

Serigala tundra memiliki ciri yaitu, tubuhnya lebih kecil dan gempal dari pada serigala abu-abu, memiliki bulu putih tebal yang berubah menjadi cokelat muda pada musim panas, telinganya lebih pendek dan moncong, dan kaki yang lebih besar. Serigala tundra ini di temukan di Greenland, Alaska, dan Kanada Utara.

17. Contoh Teks Laporan Hasil Observasi Hewan Langka


Jalak Bali (Leucopsar rothschildi) adalah sejenis burung kicau berukuran sedang, dengan panjang lebih kurang 25cm, dari suku Sturnidae. Ia turut dikenali sebagai Curik Ketimbang Jalak. Jalak Bali memiliki ciri-ciri khusus, di antaranya memiliki bulu yang putih di seluruh tubuhnya kecuali pada ujung ekor dan sayapnya yang berwarna hitam. Bagian pipi yang tidak ditumbuhi bulu, berwarna biru cerah dan kaki yang berwarna keabu-abuan. Burung jantan dan betina serupa.

Endemik Indonesia, Jalak Bali hanya ditemukan di hutan bagian barat Pulau Bali. Burung ini juga merupakan satu-satunya spesies endemik Bali dan pada tahun 1991 dinobatkan sebagai lambang fauna Provinsi Bali. Keberadaan hewan endemik ini dilindungi undang-undang.

Jalak Bali ditemukan pertama kali pada tahun 1910. Nama ilmiah Jalak Bali dinamakan menurut pakar hewan berkebangsaan Inggris, Walter Rothschild , sebagai orang pertama yang mendeskripsikan spesies ini ke dunia pengetahuan pada tahun 1912.

Karena penampilannya yang indah dan elok, jalak Bali menjadi salah satu burung yang paling diminati oleh para kolektor dan pemelihara burung. Penangkapan liar, hilangnya habitat hutan, serta daerah burung ini ditemukan sangat terbatas menyebabkan populasi burung ini cepat menyusut dan terancam punah dalam waktu singkat. Untuk mencegah hal ini sampai terjadi, sebagian besar kebun binatang di seluruh dunia menjalankan program penangkaran jalak Bali.

Jalak Bali dinilai statusnya sebagai kritis di dalam UNCI Red List serta didaftarkan dalam Cites Appendix I

18. Teks LHO Hiu Paus


Hiu Paus atau Whale shark (Rhincodon typus) merupakan ikan hiu terbesar dan ikan terbesar di dunia. Hiu ini disebut hiu paus karena ukuran tubuhnya yang sangat besar dan bentuk kepalanya tumpul mirip paus. Namun ikan ini tidak dikelompokkan dalam jenis paus. Panjangnya bisa mencapai 14 meter dengan berat 15 ton. Ukuran rata-ratanya sekitar 7.6 m.

Hiu paus memiliki mulut besar yang lebarnya bisa sampai 1,4 meter. Mulutnya berada di ujung moncongnya, bukan pada bagian bawah kepala seperti ikan hiu pada umumnya. Ia memiliki kepala, lebar datar, moncong bulat, mata kecil, 5 celah insang yang sangat besar, 2 sirip punggung, dan 2 sirip dada (di sisi-sisinya). Hiu paus memiliki 3.000 gigi yang sangat kecil tetapi jarang digunakan. Hiu paus merupakan penyaring makanan (filter feeder) menggunakan insangnya yang besar.

Hiu paus memiliki warna tubuh dengan corak khas yaitu berbintik dan bergaris kuning muda dengan pola acak pada kulitnya yang berwarna abu-abu tua. Kulitnya sangat tebal mencapai 10 cm. Ekornya memiliki sirip bagian atas jauh lebih besar daripada sirip sirip bagian bawah.

Meskipun ikan ini namanya hiu paus, namun ikan ini tidak menakutkan karena makanan utamanya adalah plankton. Ikan ini makan dengan menyaring air laut menyerupai kebanyakan jenis paus. Disebut pula dengan nama hiu tutul merujuk pada pola warna di punggungnya yang bertotol-totol, serupa bintang di langit.

Ikan ini dapat hidup di dekat pantai maupun di lepas pantai. Namun, menghabiskan lebih banyak hidupnya di dekat permukaan air. Hal tersebut berkaitan erat dengan makanannya yaitu plankton dan biota kecil lainnya yang berada di permukaan. Hiu Paus merupakan hewan yang soliter, sehingga sangat jarang ditemukan dalam kumpulan yang besar. Hiu paus mempunyai persebaran yang luas dan hidup di perairan panas di lintang ±30-40 derajat (daerah Equator. Taman Nasional Laut Teluk Cendrawasih menjadi salah satu habitat hiu paus di dunia. Lebih 50 ekor hiu paus dapat dijumpai di lautan Kwantisore.

19. Contoh Teks Laporan Observasi Penyu


Definisi umum


Penyu adalah binatang reptilian bercangkang. Cangkang atau tempurung berfungsi sebagai alat pertahanan diri atau pelindung untuk menyembunyikan kaki dan kepalanya agar terhindar dari serangan predator. Namun tidak seperti halnya kura-kura, kepala dan kaki penyu tidak semuanya dapat masuk dalam tempurungnya.

Deskripsi bagian


Penyu biasanya hidup di daerah hangat atau panas. Penyu hidup, makan dan beristirahat hany di dalam air. Makanan kesukaannya berupa ubur-ubur, kepiting, ikan-ikan kecil dan udang. Meskipun hidupnya di dalam air, penyu betina akan kembali ke pantai ke tempat pertama kali di mana ia dilahirkan untuk bertelur.

Penyu dapat menghasilkan telur antara 800 sampai 1000 butir. Telur-telur penyu akan menetap dengan sendirinya tanpa melalui bantuan induknya setelah berumur 60 hari. Pada umumnya setelah beberapa menit telur penyu menetas, tukik atau anak penyu akan langsung menuju air. Namun hanya sebagian kecil anak-anak penyu tersebut yang dapat bertahan hidup, sebagian besar dari anak penyu itu mati dimangsa predator.

Penyu sejenis binatang reptil yang berumur panjang, ada beberapa spesies penyu yang umurnya bisa mencapai lebih dari 136 tahun, tapi populasinya dari waktu ke waktu semakin menyusut. Bahkan ada beberapa spesies yang hampir mengalami kepunahan. Hal ini terjadi akibat ulah manusia yang hanya mengedepankan sisi bisnis dan keuntungan semata tanpa memperdulikan keseimbangan lingkungan.

Pantai-pantai sebagai tempat yang paling baik bagi penyu untuk dijadikan bertelur, sudah banyak yang dialihfungsikan seperti dijadikan hotel, restoran, dan area wisata, dan area hiburan lainnya. Sehingga pada musim bertelur tiba induk penyu akan kesulitan untuk mendapatkan tempat yang layak untuk bertelur.

Deskripsi manfaat


Kehidupan penyu makin terancam kehidupannya, justru karena binatang yang dilindungi itu diketahui banyak memberikan manfaat bagi manusia. Perburuan penyu makin marak di berbagai lokasi yang menjadi habitatnya. Daging penyu memilikirasa yang enak sehingga digemari banyak orang, kulit dan batoknya dapat dibuat cinderamata yang indah, telur penyu banyak dicari karena dipercaya khasiatnya untuk kesehatan dan menambah kekuatan tubuh.

20. Contoh Teks Laporan Hasil Observasi tentang Monyet


Monyet adalah salah satu hewan dari kelompok mamalia. Hewan ini kerap dikenal akan kemampuannya dalam memanjat pohon serta lengkingannya yang cukup kuat.

Monyet merupakan hewan yang dapat bergerak dengan kaki maupun kaki dan tangannya. Selain itu, monyet merupakan hewan dari kelompok mamalia sehingga berkembang biak dengan cara melahirkan. Dari segi pola makan, monyet tergolong hewan herbivora dengan sumber makanan utama berupa pisang.

Sumber:
https://brainly.co*id/tugas/282678
https://www.mikirbae*com/2015/05/mengenal-teks-laporan-hasil-observasi.html
https://www.slideshare*net/UmiHidayati14/teks-laporan-hasil-observasi-48191228
http://mohammadagungdhirmawan*blogspot.com/2015/03/report-teks-tentang-kupu-kupu.html
https://docplayer*info/71560038-12-contoh-teks-laporan-hasil-observasi-lingkungan-alam-sekolah.html
https://brainly.co*id/tugas/1399297
https://id.scribd*com/document/530202768/Contoh-Teks-Laporan-Hasil-Observasi-Hewan-Komodo
https://brainly.co*id/tugas/11529127
http://zxuanmobilelegends*blogspot.com/2017/11/laporan-teks-hasil-observasi.html
https://yunitarohadentisite*wordpress.com/2016/09/29/teks-laporan-hasil-observasi-tentang-serigala/

Demikianlah artikel hari ini tentang Contoh Teks Laporan Hasil Observasi tentang Hewan dan Strukturnya. Semoga bermanfaat bagi Anda. Untuk membantu blog ini agar berkembang, kami mohon untuk share dan komentar ya. Sekian dan terima kasih.

0 comments